Bantuan menge-Tweet
Saya melihat pesan kesalahan setelah mengirim Tweet
- Jika Anda melihat pesan kesalahan "Ups! Anda telah mengatakannya" ketika mengirim Tweet, berarti Anda telah mengirim teks yang sama persis di Tweet lain baru-baru ini, dan sebaiknya tulis sesuatu yang baru di Tweet Anda berikutnya.
- Anda seharusnya hanya melihat kesalahan ini jika mengirim teks yang sama persis dengan Tweet terakhir Anda.
Apa yang sebaiknya saya lakukan?
Cobalah kirim Tweet yang berbeda. Jika Anda tidak pernah mengirim teks yang sama persis di Tweet, Anda tidak akan pernah mengalami masalah ini.
Saya mengalami masalah menge-Tweet tautan
Agar Twitter lebih aman, kami menyediakan fungsi otomatisasi yang dapat memengaruhi kemampuan untuk menge-Tweet tautan tertentu. Anda dapat menemukan informasi lebih lanjut tentang tautan yang tidak aman di Twitter.
Saya masih kesulitan menge-Tweet
Masalah saat mengirim Tweet kerap terjadi karena keharusan untuk meningkatkan browser atau aplikasi Anda. Jika Anda mengalami kesulitan saat menge-Tweet lewat web, pastikan Anda menggunakan browser dengan versi terbaru. Jika Anda tidak dapat menge-Tweet dengan aplikasi Twitter resmi, pastikan Anda telah mengunduh pembaruan yang tersedia. Dapatkan bantuan jika Anda menggunakan aplikasi pihak ketiga.